Silaturahmi Menjadi Penyambung Aspirasi, Wako Batam Ajak Warga Membangun Bersama

PENUIN CENTRE  (05/02/2017) : Silaturahmi Kepala Daerah Kota Batam, Walikota, Wakil Walikota Batam dan Sekretaris Daerah Kota Batam bersama Tokoh Masyarakat Kecamatan Sekupang bertempat di komplek Penuin Centre Baloi dihadiri ratusan tokoh Masyarakat Kec. Sekupang terdiri dari RT dan RW, Tokoh Agama, Pemuda dan Tokoh Wanita di Kecamatan Sekupang. Pertemuan tersebut merupakan inisiasi Wako Batam, HM. Rudi sebagai bentuk komitmen Kepala Daerah untuk senantiasa menjaga komunikasi dan silaturahmi dengan masyarakat di seluruh Kecamatan di Kota Batam serta dimanfaatkan untuk melakukan evaluasi dan masukan terhadap program dan kebijakan Pemerintah Kota Batam setelah Walikota dan Wakil Walikota Batam dilantik pada Tanggal 14 Maret 2016 yang lalu.

Tokoh masyarakat Kec. Sekupang yang disampaikan oleh. H. Makmur Ismail menyampaikan terima kasih serta apresiasi yang luar biasa atas keinginan Bapak Walikota Batam dalam penyelenggaraan acara Coffee Morning tersebut. Ada beberapa hal terkait situasi terkini di Kecamatan Sekupang seperti eksistensi kampung tua Tanjung Uma untuk sesegera mungkin diberikan legalitas dan diberikan kebijakan pembebasan terhadap Uang Wajib Tahunan Otorita (UWTO). Selanjutnya, Makmur Ismail mengungkapkan sejarah keberagaman yang sudah dipelihara secara turun temurun di Kecamatan Sekupang, hal tersebut dapat terlihat jelas saat Bulan Puasa dan Hari Raya Idulfitri, masyarakat keturunan Tionghoa datang mengunjungi puak-puak Melayu yang sedang merayakan Idulfitri dan mengantar makanan kerumah tetangga demikian juga sebaliknya saat Imlek, para warga Melayu datang menghampiri warga yang merayakan Imlek dan mengantarkan makanan juga. Tradisi saling mengunjungi ini sudah terpelihara sejak dulu dan inilah buah keragaman kita dan saling menghormati. 
Selain itu, para orang tua di Kecamatan Sekupang merasa risau terhadap anak-anak muda yang rentan terhadap penyalahgunaan Narkoba, permainan game on-line yang tidak mengenal waktu, balapan liar atau bahkan kenakalan remaja lainnya yang perlu ditangani secara serius oleh Pemko Batam bersama-sama dengan masyarakat setempat.
Narkoba dan upaya pencegahannya dan hal ini perlu didukung oleh Pemko Batam untuk kesuksesan langkah antisipasi tersebut. Selanjutnya, perlu langkah-langkah taktis dalam menangani kenakalan remaja dengan peran aktif semua pihak termasuk orang tua supaya tidak begitu mudahnya memberikan kendaraan roda dua kepada anak-anak yang masih dibawah umur.
Walikota Batam H. Muhammad Rudi, SE, MM dan Wakil Walikota Batam Amsakar Achmad, S.Sos, M.Si di dampingi oleh Sekretaris Daerah Kota Batam Drs. Jefridin, M.Pd, dan beberapa Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Batam.

Camat Sekupang Novi Harmadyastuti, S.Sos., dalam laporannya mengatakan jumlah RT/RW yang ada di Kecamatan Sekupang sebanyak 261 yang senantiasa siap mendukung program Pemerintah Kota Batam. Kebijakan Walikota dan Wakil Walikota Batam dalam pembangunan infrastruktur tahun ini dapar dirasakan dengan peluncuran sebanyak 62 paket kegiatan Percepatan Infrastruktur Kelurahan (PIK) yang akan dilaksanakan tahun 2017. PIK tersebut merupakan kegiatan swakelola masyarakat setempat yang dikoordinasikan oleh Lurah dan RT/RW serta lembaga kemasyarakatan lainnya.
Atas nama Unsur Pimpinan Kecamatan Sekupang dan seluruh komponen masyarakatnya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Bapak Walikota dan Wakil Walikota Batam atas keberpihakan tersebut.
Pada kesempatan tersebut, Novie juga menyampaikan terkait pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat Kecamatan Sekupang pada tanggal 9-11 Februari mendatang di Halaman Kantor Kecamatan Sekupang.
Sejak tahun 2017, Kecamatan Sekupang telah mendapatkan peralihan pengelolaan sampah, kami bersama segenap jajaran di Kecamatan Sekupang berteka untuk mengupayakan Zero Complaint terhadap penangan sampah dan pengelolaan kebersihan dimaksud untuk mendukung program Walikota Batam mewujudkan Batam yang bersih, dengan dukungan dan kerjasama semua perangkat yang ada termasuk RT dan RW,  ungkap Camat perempuan tersebut.
 
Sekretaris Daerah Kota Batam Drs. Jefridin, M.Pd, yang didaulat menyampaikan sambutan Walikota Batam menyampaikan tentang beberapa hal, diantaranya permasalahan Retribusi Parkir, Retribusi Sampah, Pajak PPB-P2, Pajak Kepariwisataan dan pajak lainnya dengan sistem e-Card dan beberapa sumber-sumber penerimaan asli daerah akan diterapkan secara on-line untuk menghindari dan mengeliminasi potensial loss penerimaan pendapatan asli daerah. Berbagai program yang menjadi kebutuhan masyarakat yang sudah disampikan tersebut seperti Percepatan Infrastruktur Kelurahan (PIK), Pembangunan dan Pengembangan Infrastruktur untuk memajukan Kota Batam, pelebaran jalan, peningkatan penerangan jalan umum, ketersediaan fasilitas sekolah dan kesehatan akan lebih mudah kita realisasikan dengan penambahan sumber-sumber penerimaan daerah tersebut yang juga diproyeksikan mencapai 4 tryliun pada tahun 2021 yang akan datang.
 
H. Salam Suri (perwakilan Kel. Batu Selicin) menyampaikan tentang keresahan masyarakat di Kelurahan Batu Selicin akan adanya informasi sepihak akan keberadaan sekolah SD N 007 yang akan dilebur ke beberapa sekolah dikarenakan seluruh gedung sekolah yang saat ini akan digunakan SMP N 41. Kami seluruh masyarakat Batu Selicin sudah bersepakat untuk menolak kebijakan tersebut karena akan menambah masalah baru dengan terpencarnya anak-anak kami yang bersekolah selama ini di lokasi tersebut. Hanya itu permohonan dari kami saat ini, mudah-mudahan dapat langsng direspon oleh Bapak Walikota dan Wakil Walikota Batam.
Bapak Acai, perwakilan Sekupang Kota, menyampaikan penghargaan dan terima kasih yang tak terhingga buat Bapak Rudi, Walikota Batam yang belum genap menjabat satu tahun sudah membuat gebrakan luar biasa dengan pelebaran jalan khususnya di Kecamatan Sekupang, mudah-mudahan Bapak diberikan kesehatan dan kebijaksanaan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa untuk memimpin kami di Batam atau bahkan yang lebih tinggi lagi nantinya, ungkapnya terbata-bata seraya disambut tepuk tangan yang gemuruh dari para hadirin yang sejak pagi sudah berada dilokasi tersebut. Selain itu Pak Wali, nanti kami mohon ada penyesuaian rambu-rambu penunjuk arah jalan dibeberapa titik untuk mengurangi kemacetan.
Raja Harun, perwakilan Kelurahan Tanjung Uma menyampaikan masalah akses jalan ke Tanjung Uma yang saat ini sudah dipagar disamping kiri dan kanan dan kelihatan jalannya perlu diperlebar karena jika ada kendaraan yang berpapasan diwaktu yang bersamaan harus mengantri dan sangat rawan dengan kecelakaan. Di kelurahan Tanjung Uma terdapat 4 SD Negeri, akan tetapi SMP Negeri belum ada, hal ini perlu dibangun sebagai kebutuhan masyarakat di Kelurahan Tanjung Uma. Selain itu, keberadaan Sungai dan drainase yang mengarah ke Kampung Tanjung Uma yang seakan menjadi saluran pembuangan sampah serta pemulihan pasar induk Jodoh.
Bapak Abdul Malik, perwakilan masyarakat Baloi Indah menyampaikan apresiasi terhadap pembangunan dan silaturahmi yang senantiasa dibangun oleh Pemko Batam bersama Walikota dan Wakil Walikota Batam khususnya coffee morning saat ini yang berada dikawasan pasar Windsor Penuin sekaligus menyerap aspirasi masyarakat Kecamatan Sekupang.
Ditambahkan Bapak Salman Ahmad dari Baloi Indah juga bahwa penangan sampah yang berserakan di TPS-TPS tertentu di Kecamatan Sekupang supaya benar-benar diawasi dan disampaikan kepada pengangkut sampah dari sumber sampah di titik rumah tangga saat diangkat ke TPS terdekat.
Selanjutnya Raja Zahar Jordan juga menyampaikan bahwa saluran drainase RW 02 Pelita 7 terlalu kecil dan perlu diperbesar supaya tidak menimbulkan genangan air. Jalan sepanjang terowongan, sudah kelihatan rapi dan sudah luas disamping kiri dan kanan serta jalan disepanjang Pelita 1 – Pelita 5 belum pernah diperbaiki termasuk pemasangan LPJU.
 
Wako Batam, HM. Rudi, dengan lugas merespons masukan dan aspirasi masyarakat tersebut bahwa semua usulan yang disampaikan oleh tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh wanita Kecamatan Sekupang tersebut dapat terakomodir jika APBD Kota Batam semakin besar kedepannya sebagaimana target kami yang akan mencapai 4 triliun maka akan memudahkan kita mengakomodir aspirasi masyarakat se Kota Batam. Untuk mewujudkan hal tersebut maka kita benahi infrastruktur sebagai jawaban atas aksesibilitas yang harus baik dan mumpuni untuk menghadirkan investor dan wisatawan ke Batam. Dengan demikian Batam semakin menarik untuk dikunjungi baik untuk kunjungan wisatawan terutama untuk kunjungan investasi.
Khusus untuk masyarakat Kecamatan Sekupang, perlu diinformasikan dengan pelebaran infrastruktur jalan dibeberapa ruas jalan bahwa pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan disekitar pelebaran jalan dimaksud akan dilakukan penyesuaian tariff dan kami minta didukung oleh tokoh-tokoh masyarakat dan seluruh komponen masyarakat, supaya perlahan sumber-sumber penerimaan daerah dapat mencukupi kebutuhan pembangunan di Kota Batam, ungkap Walikota Batam diawal penyampaiannya setelah tanya jawab.
Khusus untuk sekolah di SD N 007 Lubukbaja, bahwa hal tersebut tidak benar, dan silahkan berjalan seperti biasa dan usulan untuk membantu kekleluasaan para tenaga pendidik dengan peserta didik dalam pelaksanaan proses belajar mengajar supaya didiskusikan lebih lanjut dengan Dinas Pendidikan Kota Batam.
Terkait pengelolaan sampah dan kebersihan, bahwa kami sudah berkomitmen dengan Camat Se Kota Batam, bahwa pada saat kewenangan pengelolaan kebersihan sudah didelegasikan kepada Camat, jangan sampai permasalahan pengelolaan persampahan masih tetap muncul, dengan kata lain armada, anggaran dan petugas yang sudah didelegasikan dan berada dibawah kewenangan Camat supaya dimaksimalkan untuk menangani kebersihan tersebut. Jika hasilnya tidak maksimal, maka Camat yang bersangkutan akan mendapat konsekuensi, dan saya berharap masyarakat tetap mengawasi pelaksanaan pengangkitan sampah tersebut, ungkap Wako Batam dengan nada serius. Untuk tong sampah yang sudah kelihatan usang, supaya Dinas Lingkungan Hidup mengusulkan segera perubahan dan pengadaan tong sampah dimaksud supaya kelihatan bagus dan tertata. Dan jika perlu ditambah supaya pembuangan sampah dapat terkontrol dengan baik dan tidak meluber kejalanan.
 
Untuk penanganan drainase yang mengalami pendangkalan dan masih terlalu sempit, Pemko Batam tahun ini akan mengadakan 1 unit escavator amphibi yang mampu membersihkan drainase dari atas air maupun pantai. Selain itu untuk normalisasi drainase di saluran perkotaan sebanyak 6 unit escavator juga akan dioperasionalkan tahun ini melalui OPD Cipta Karya dan Tata Ruang Kota Batam dibawah kendali Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Batam.
Untuk ikon masing-masing kawasan disekitar Sekupang, supaya Lurah mengkomunikasikan dengan para tokoh dan masyarakat setempat tentang penamaan ikon tersebut, nanti kita berikan nama yang enak dibaca dan didengar khususnya terkait histori sebuah kawasan tersebut akan tetapi tidak berkaitan dengan SARA.
Khusus untuk Ketua RT dan RW, mulai tahun ini insentif RT / RW diberikan secara langsung melalui rekening masing-masing, dan supaya pencairannya cepat dibutuhkan kerjasama Bapak/Ibu para Ketua RT dan RW untuk secepatnya menandatangani amprah pembayarannya dan diberikan kepada BPKAD Kota Batam melalui Lurah dan Camat masing-masing. Semakin cepat pemberian amprah tersebut, semakin cepat pula pencairan insentifnya kerekening masing-masing.
Mulai tahun ini Musrenbang akan diusulkan secara elektronik dengan system e-musrenbang, untuk itu semua usulan supaya ‘clear dan clean’ terkait status lahan dan dokumen pendukung lahan dimaksud. Apabila sudah tidak ada  masalah baru dimasukkan mulai Musrenbang Kelurahan dan hal ini terawasi dengan ketat oleh sistem tersebut, jadi tidak ada yang main potong kompas.
Kerukunan umat beragama senantiasa berada dalam posisi sebagai perekat, dan jangan sampai ada masalah SARA terjadi di Batam, dan untuk itu saya berharap dengan semua warga supaya jangan sampai mengomentari, mencampuri urusan agama yang bukan agama dan keyakinannya supaya tidak ada masalah. Masing-masing punya agama dan keyakinan, silahkan agama dan keyakinannya tersebut dilaksanakan supaya tidak ada gesekan nantinya.    (rudi.titan7766@gmail.com)