Tanggal 18 Desember 1829 merupakan Hari Jadi Kota Batam yang diputuskan secara bersama-sama melalui rangkaian pembahasan, seminar dan berbagai pertemuan ilmiah dengan melibatkan tokoh-tokoh, sejarawan dan pihak-pihak sehingga diundangkanlah produk hukum daerah Peraturan Daerah No. 4 Tahun 2009 tentang Hari Jadi Kota Batam dalam lembaran daerah Kota Batam nomor 60 Tahun 2009.Sehingga pada Tahun 2017 ini usia Kota Batam sudah mencapai usia yang ke 188 tahun.
